Bagi yg suka ama situs-situs jejaring sosial seperti facebook, twitter, dll. Kamu bisa mencoba situs jejaring sosial baru ini. rencananya situs ini akan diluncurkan oktober mendatang.
Situs jejaring sosial ini dibuat oleh 4 orang mahasiswa dari New York University sebagai respons kegagalan profil facebook tingkat tinggi untuk bisa menjaga detail data user agar tetap aman.
“Bagaimanapun menu dropdown dan checkbox yang ada di situs jejaring social dibuat seaman mungkin, namun tidak akan terkontrol ketika konten sudah bergulir, dan diharapkan Diaspora dapat tetap menjaga kepemilikan atas content digital bagi user yang bersangkutan.” ungkap pembuatnya.

Interface dari "diaspora" ini mirip dengan interface pada facebook. User dapet share status pesan dan foto secara private dan hampir real-time, dengan teman melalui fitur yg di sebut 'aspect'. selain itu, user bisa menjelajah internet dan upload foto atau album. Semua trafik situs ini mulai dari foto, semuanya terenkripsi. Disapora versi Alpha akan diluncurkan oktober dan akan ditambah fitur untuk integrasi ke facebook, internasionalisasi dan portabilitas data.